Benar Kah ?? Cewek India Ini Gak Pernah Makan Sejak Lahir. Seperti Ini Cara Ia Bertahan Hidup


makan adalah salah satu kebutuhan pokok yang harus dipenuhi manusia untuk bisa bertahan hidup. Apa jadinya jika kita berhenti makan satu atau dua minggu? bisa kah atau kuat kah tubuh kita? Hal ini berbeda dengan apa yang dialami oleh gadis asal India ini.

Gadis ini bernama Manju Dharra, merupakan seorang wanita yang berasal India yang memiliki kebiasaan hidup berbeda dengan orang pada umumnya. Di mana ia tidak ernah makan semenjak lahir sampai menginjak usia 27 tahun.

Hal ini tentu saja bukan karena kemauan Manju sendiri. Seperti dikutip situs Bintang, Kamis (13/10/2016), sejak kecil, Manju didiagnosis menderita akalasia. Yaitu sebuah kondisi di mana kerongkongan (esofagus) kehilangan kemampuan untuk mendorong makanan dari mulut ke perut.

Menurut tim medis, penyakit ini sangat langka. Biasanya penyakit ini bersifat turun-temurun. Namun, kebanyakan penderita akalasia berusia paruh baya atau mengalami gangguan autoimun.

Tak ingin sang anak sakit karena kelaparan, orangtua Manju pun memutar otak untuk membuat anaknya tetap bisa bertahan hidup tanpa harus menyantap makanan padat namun tetap mendapat asupan nutrisi.

Akhirnya, kedua orangtuanya pun membelikan sebuah sapi yang menghasilkan susu.

Dalam setiap hari, Manju mampu menghabiskan 4 sampai 5 liter susu sapi. Selain susu, Manju juga meminum teh dan jus buah.

Karena tidak pernah makan, maka berat badan Manju di bawah rata-rata wanita India umumnya. Namun ia tetap sehat dan bisa melakukan aktivitas sehari-hari meski kerap menahan sakit perut.

Dari kisah hidup Manju kita bisa lebih bersyukur dengan apa yang Tuhan telah karuniakan kepada kita, 
loading...

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Benar Kah ?? Cewek India Ini Gak Pernah Makan Sejak Lahir. Seperti Ini Cara Ia Bertahan Hidup"

Post a Comment