HEBOH...Wanita Ratusan Tahun ini Beberkan Hal Buruk Rahasia Umur Panjangnya

Orang ingin hidup berumur panjang. Oleh karena itu, banyak dari mereka yang menjaga kesehatan agar bisa  hidup lebih lama. Banyak cara orang menjaga kesehatan, mulai dari makan-makanan yang bergizi dan tanpa pengawet, sering berolahraga, juga rajin cek kesehatan.

Memang hal itu tidak salah, tapi untuk usia siapa yang tahu orang akan hidup sampai kapan. Banyak juga hal yang tidak dilakukan untuk menjaga tubuh agar tetap sehat, salah satunya menghindari rokok. Tapi anehnya, nenek berusia 112 tahun ini malah gemar merokok dan ia masih hidup hingga ratusan tahun.
Batuli Lamichhane / mirror.co.uk
Dialah Batuli Lamichhane, wanita asal Nepal yang lahir di tahun 1903. Sekarang umurnya adalah 112 tahun. Bukan kebiasaan orang yang dapat berumur panjang, tapi Batuli melakukan kebiasaan yang malah membuat orang gampang terserang penyakit, yaitu merokok.

Ia sudah merokok selama 95 tahun, yang dimulai ketika umurnya 17 tahun. Sejak itulah ia jadi perokok berat. Sehari, nenek ratusan tahun ini bisa menghabiskan 30 batang rokok!

Terbayang bagaimana sesaknya nafas wanita tua ini. Rokok yang ia hisap bukanlah rokok pabrik yang ada di toko, melainkan rokok buatan lokal bernama beedis. Yaitu tembakau yang dibungkus daun tentu.

Namun ternyata, rahasia Batuli berumur panjang bukanlah merokok dengan rokok beedis ataupun rokok lainnya, melainkan ia hidup tidak stress.

Batuli membeberkan rahasianya dapat hidup lama, "Rokok tidak membuat saya bisa hidup lama. Saya bisa hidup lama karena tidak pernah stress. Orang modern gampang stress, itu yang membuat mereka rentan terserang penyakit. Jika ingin panjang umur, janganlah stress, hiduplah dengan bahagia."

Jadi, jangan salah sangka dulu ya, Batuli memang perokok berat dan itulah kebiasaan buruknya. Tapi, ia berumur panjang bukan karena merokok, melainkan ia tidak pernah stress dan selalu hidup bahagia. Jadi, jangan tiru merokoknya, tapi tiru cara ia hidup dengan bahagia dan jarang stress ini ya!
loading...

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "HEBOH...Wanita Ratusan Tahun ini Beberkan Hal Buruk Rahasia Umur Panjangnya"

Post a Comment